Friday, 22 March 2013

TUHAN berpihak pada Angkatan yang Benar : Renungan Harian 23 Maret 2013

Kamu dapat mengolok-olok maksud orang yang tertindas, tetapi TUHAN adalah tempat perlindungannya. (Mzm. 14:6)  
Segala hak untuk menghakimi dan bertindak menghukum harus dikembalikan kepada TUHAN. Kita mungkin berada di pihak tertindas, tapi sedikitpun hak untuk menghakimi dan menghukum hanya ada pada TUHAN semata. Termasuk jika ada "aroma kebencian" dalam hati kecil kita, berarti kita sudah bertindak di luar kehendakNYA. Karena Allah berkehendak kita mendoakan yang terbaik dan memberkati orang yang menganiaya kita. Oleh karena itu, kembalilah pada jati diri kita sebagai pembawa KASIH bagi semua orang, termasuk yang menganiaya kita. Suarakan kebenaran selalu, perjuangkan hak, tapi jangan pernah PAKSAKAN dan merajut kebencian. Bukannya Allah tidak mau mengirim berloksa-loksa bala tentara sorgawi untuk meluluh-lantakkan kekejaman dunia, tetapi KerajaanNYA bukan seperti itu. Janji TUHAN untuk "Angkatan yang Benar": "Tidak sadarkah semua orang yang melakukan kejahatan, yang memakan habis umat-Ku seperti memakan roti, dan yang tidak berseru kepada TUHAN? Di sanalah mereka ditimpa kekejutan yang besar, sebab Allah menyertai angkatan yang benar." (Mzm. 14:4-5)

Selamat pagi untuk kita semua.. Selamat memasuki tahap-tahap akhir perenungan derita dan sengsara Yesus.. Ia mengerti setiap jeritan dan penderitaan kita, karena jauh lebih dari apa yang kita alami sudah lebih dahulu ditimpakan dunia padaNYA.. Domba Agung yang Kudus.. TUHAN sertai dan berkati.. 

Wednesday, 20 March 2013

Penderitaan Karena IMAN : Renungan Harian 21 Maret 2013


Jika kami menderita, hal itu menjadi penghiburan dan keselamatan kamu; jika kami dihibur, maka hal itu adalah untuk penghiburan kamu, sehingga kamu beroleh kekuatan untuk dengan sabar menderita kesengsaraan yang sama seperti yang kami derita juga. (2 Kor. 1:6)

Kehidupan para teladan, Yesus Kristus, para Nabi sebelumnya dan juga para Rasul setelahnya Paulus, Petrus, dll. menjadi pesan bagi kita, bahwa penderitaan karena IMAN dan karena perbuatan baik adalah bagian dari perjalanan kita menuju kepada kekekalan. Akan tetapi penghiburan bagi kita yang menderita karena IMAN, penderitaan bukan akhir dari segalanya, bahkan ketika hidup kita berakhir, semua penderitaan itu diganti sukacita kekal.

Selamat Pagi untuk kita semua.. Selamat beraktivitas.. TUHAN sertai dan berkati..

Tuesday, 19 March 2013

Jangan Lelah : Renungan Harian 20 Maret 2013

Sebab lebih baik menderita karena berbuat baik, jika hal itu dikehendaki Allah, dari pada menderita karena berbuat jahat. (1 Petrus 3:17)

Inti dari kehidupan adalah BERBUAT BAIK, melakukan KEHENDAK ALLAH dan MENJAUHI KEJAHATAN.. Oleh karena itu, jangan menghabiskan waktu dan energi untuk meratapi penderitaan.. Fokuslah kepada, kehendakNYA dan memohon kekuatanNYA, maka penderitaan karena berbuat baik, akan dijadikanNYA alat untuk meningkatkan kualitas hidup kita..

Selamat pagi untuk kita semua.. Selamat beraktivitas.. TUHAN sertai dan berkati..